Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. Banjarbaru
  4. »
  5. Pastikan Tepat Sasaran, Banjarbaru Luncurkan Kartu Kendali Gas 3 Kg

Pastikan Tepat Sasaran, Banjarbaru Luncurkan Kartu Kendali Gas 3 Kg

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

Headline9.com, BANJARBARU – Untuk memastikan distribusi gas 3 Kg tepat sasaran, Pemerintah Kota Banjarbaru meluncurkan kartu Kendali gas 3 kg bersubsidi, di Halaman Kantor Kelurahan Loktabat Selatan Jl. RO Ulin Kec. Banjarbaru Selatan Kota Banjarbaru, Selasa (29/6/2021).

Peluncuran kartu kendali gas tersebut dilakukan Wali Kota Banjarbaru H M Aditya Mufti Ariffin, kepada perwakilan masyarakat Kota Banjarbaru yang telah memenuhi syarat.

Kepala Dinas Perdagangan Kota Banjarbaru Abdul Basid, menjelaskan program pelaksanaan kartu kendali adalah salah satu program untuk mendukung program kerja 100 hari Walikota Banjarbaru, permaslahan ketidakstabilan harga LPG 3 Kg bersubsidi 3 tahun terakhir membuat masyarakat Kota Banjarbaru cukup resah.

Melihat permasalahan tersebut Pemerintah Kota Banjarbaru melalui Dinas Perdagangan Kota Banjarbaru, mengambil sikap agar segera mengatasi permasalahan yang dimaksud dengan disetujuinya pelaksanaan program kartu kendali oleh Walikota Banjarbaru.

BACA JUGA :  Program BBI Untuk Tingkatkan Promosi IKM

“Tujuan kegiatan ini ialah untuk menyalurkan LPG 3Kg bersubsidi tepat sasaran kepada kepala keluarga miskin (KKM) dan usaha Mikro (UM), mengatur dan mengendalikan kebutuhan LPG 3 Kg dalam 1 bulan untuk kepala keluarga miskin dan usaha mikro, optimalisasi pengawasan dan pendistribusian LPG 3 Kg melalui kartu kendali , meminimalisir ketidaksatabilan harga gas di kios-kios,” ujarnya.

Walikota Banjarbaru H M Aditya Mufti Ariffin, menjelaskan ada beberapa tujuan yang ini dicapai dari penerbitan kartu kendali ini, yakni untuk menyalurkan gas 3 kg bersubsidi tepat sasaran, untuk mengendalikan kebutuhan gas 3 kg dalam 1 bulan, untuk optimalisasi pendistribusian dan untuk meminimalisir ketidakstabilan harga.

“Diprediksi kartu kendali yang akan diterbitkan sebanyak 13.000 kartu, tergantung cepatnya pendataan kepala keluarga miskin dan usaha mikro yang dibantu para agen,” ujar Wali Kota Banjarbaru. 

BACA JUGA :  Kapolda Kalsel Tegaskan Pengambilan Sumpah dan Penandatanganan Pakta Integritas

Selain itu, lanjutnya juga mengumpulkan jumlah keluarga miskin yang sudah terdaftar di Dinas Sosial Kota Banjarbaru, data dari setiap kelurahan se Kota Banjarbaru untuk menjadi Dasar.

H M Aditya Mufti Ariffin berharap,  dengan adanya kartu pelanggan sebagai kartu kendali ini, serta dengan zonasi agen dan pangkalan gas ini, kedepannya mampu meminamilisir berbagai permasalahan dalam proses pendistribusian gas lpg di masyarakat.

Nampak hadir dalam kegiatan ini FORKOPIMDA Kota Banjarbaru, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan, Kepala Dinas Perdagangan Kota Banjarbaru serta seluruh Camat dan Lurah Se Kota banjarbaru, dan seluruh masyarakat penerima kartu pengendalian gas 3 Kg Bersubsidi.

Baca Juga