Search
Close this search box.
  1. Home
  2. »
  3. Featured
  4. »
  5. Puskesmas Sungai Tabuk 2 Lebih representatif

Puskesmas Sungai Tabuk 2 Lebih representatif

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit
peresmian puskesmas

HEADLINE9.COM, MARTAPURA – Lokasi pembangunan gedung UPT Puskesmas Sungai Tabuk 2, Desa Lok Baintan, Kecamatan Sungai Tabuk dinilai lebih representatif.  Pusat pelayanan kesehatan baru ini hasil relokasi langsung diresmikan oleh Bupati Banjar H Khalilurrahman, Rabu (26/12) siang.

Bersamaan, Guru Khalil juga meresmikan pemanfaatan 8 puskesmas lainnya yaitu Puskesmas Martapura 2, Aluh-Aluh, Astambul, Mataraman, Martapura Barat, Karang Intan 2, Sungai Tabuk 3, dan Puskesmas Martapura Timur.

BACA JUGA :  Wakil Bupati Lepas Kloter Terakhir JCH Banjar

Berdirinya puskesmas ini, salah satu bukti bahwa bidang kesehatan dari 3 misi Bupati Banjar yaitu kesehatan, pendidikan, dan infrastruktur.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Banjar Ikhwansyah,  UPT Sungai Tabuk 2 salah satu dari 9 puskesmas yang dibangun. Kegiatan tersebut bagian dari wujud perhatian Bupati Banjar dalam dunia kesehatan.

“Serentak peresmian, seluruhnya bisa digunakan. Pembangunan berasal dari APBN atau DAK reguler, ”katanya.

BACA JUGA :  Batas Akhir Vaksin MR Gratis 31 Oktober 2018... Setelahnya, Ada Tarif yang Harus Dibayar

Bupati Banjar H Khalilurrahman mengharapkan, puskesmas yang dekat dengan masyarakat dapat meningkatkan derajat kesehatan. Keberadaan fasilitas fisik adalah sarana penunjang yang penting dalam pelayanan kesehatan. Harus diyakini, kesembuhan seorang pasien tidak hanya ditentukan oleh perawatan tetapi juga fasilitas medis dan sarana yang memadai.

Amun semua saraba hanyar, insya allah maksimal,” pungkasnya setelah meresmikan.

Baca Juga