1. Home
  2. »
  3. Banjar
  4. »
  5. Upacara Taptu di Halaman Kantor Bupati Banjar

Upacara Taptu di Halaman Kantor Bupati Banjar

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Print
Reddit

HEADLINE9.COM, MARTAPURA-Dalam rangka Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74, Pemerintah Kabupaten Banjar menggelar upacara  Taptu pada jumat (16/08) malam, di halaman Kantor pemkab Banjar.

Upacara Taptu itu dipimpin langsung oleh Polres Banjar AKBP Takdir Mattanete, dan hadiri oleh Bupati Banjar H Khalilurahman, serta unsur muspida.

Upacara taptu itu dimeriahkan dengan pawai obor, yang dibawa oleh para siswa dan siswi, serta  mahasiswa dan mahasiswi.

Pawai obor yang star mulai dari halaman pemkab Banjar itu berjalan menyusuri jalan A Yani, Jalan Keraton, Jalan P Abdurrahman, Jalan Batuah dan kembali ke Halaman Pemkab Banjar.

BACA JUGA :  Saidi : Pancasila Bukan Hanya Dibaca Tapi Harus Dipraktekkan

Sontak pawai obor itu menarik perhatian para warga sekitar serta pengendara yang melintas, Salah satunya Nurul rkhairiani mengaku sangat senang dapat menyaksikan pawai obor ini. Dan selalu ditunggu setiap tahunnya.

“Kalau bisa jangan sampai terhenti kegiatan ini, harus dipertahankan. Selain mejadi hiburan tersendiri bagi masyarakat, tapi juga menjadi budaya kita warga Kabupaten Banjar,” Ujarnya.

Sementara Bupati Banjar KH Khalilurrahman mengungkapkan, upacara Taptu merupakan salah satu rangkaian HUT Kemerdekaan RI ke-74 di Kabupaten Banjar.

BACA JUGA :  Kelas Terendam, SDN Gambut 7 Terpaksa Rumahkan Siswanya

“Ini menanamkan bagi anak-anak akan cinta tanah air dan mengenang pejuang-pejuang kita yang gugur di medan pertempuran untuk merebut kemerdekaan.

Dengan demikian, semangat kemerdekaan dan cinta tanah air ini agar dipupuk terus. Tugas kita kepada generasi penerus adalah mengisi kemerdekaan yang merupakan cita-cita para pahlawan kita,“Cita-cita proklamasi pertama adalah untuk mencapai masyarakat adil dan Makmur,” tutupnya.

Penulis                   M Sairi

 

Baca Juga