Headline9.com, BANJARBARU – Kebun Raya Banua resmi menutup ajang perlombaan Mascot design Competition (MDC), pada Kamis (13/3/2025).
Plt Kepala Kebun Raya Banua, Firmansyah, cukup puas dengan hasil seleksi ini. Sebab, animo peserta yang ikut tak hanya dari Kalsel saja melainkan ada dari luar daerah.
“Saat ini sudah kami akurasi desain yang masuk. Totalnya sebanyak 425 desain kami terima,” ucapnya.
Lomba maskot untuk logo baru Kebun Raya Banua tersebut, kata dia, bertemakan tanaman buah endemik khas Kalimantan yakni Kasturi. “Kenapa jadi buah Kasturi, karena buah dan tanaman ini mempunyai nilai budaya dan ekologi penting,” bebernya.
Pendaftaran lomba sendiri, papar dia, sudah dilaksanakan sejak 1 Januari – 22 Februari 2025. Pendaftaran sendiri dibuka umum, melalui media platform sosial media (Instagram) dengan total hadiah mencapai Rp8,5 juta.
Sementara itu, Kasi Pengembangan dan Pemanfaatan Kawasan pada Kebun Raya Banua, Herlina Sari, menambahkan saat ini untuk lomba maskot sedang di periode penjurian yang akan dinilai langsung oleh juri sesuai keahlian di bidangnya.
“Untuk teknis nya dari hasil penjurian nanti akan dipilih sebanyak 20 besar desain terbaik pada tanggal 27 Maret 2025 agar masuk ke seleksi berikutnya. Kemudian penentuan maskot Kebun Raya Banua akan ditentukan langsung oleh masyarakat dengan memilih dari 20 besar desain maskot. Hal ini untuk membuat masyarakat ikut terlibat dalam menentukan maskot KRB yang akan kita pakai ke depannya,” pungkasnya.